Materi Bahasa indonesia smp 1.2.3

Selasa, 16 November 2010

 Notes: Siapkan Headset pada komputer.
dengarkan baik-baik dan bacalah materi dibawah ini.
itu akan menambah .. materi agar cepat masuk ke otak kalian
Silakan klik tombol  ( > )




Singkatan dan akronim.

singkatan dan akronim adalah kependekan dari kata atau gabungan kata. Perbedaan antara singkatan dan akronim adalah bentuk singkatan dilafalkan huruf per huruf, sedangkan akronim dilafalkan sebagai suku kata.

Beberapa pola singkatan  dan akronim
A .Singkatan ini terdiri atas huruf besar. Huruf besar yang dijadikan pola singkatan tersebut adalah huruf-huruf awal kata. Pada singkatan ini tidak diperlukan tanda titik
Contoh: 
APBI : (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara)

B .Akronim yang unsur-unsurnya terdiri atas huruf-huruf besar. Huruf-huruf besar yang membentuknya terdiri atas huruf-huruf awal kata.
Contoh:
ABRI : (Angkatan Bersenjata Republik Indonesia)

C .Singkatan yang terdiri atas huruf-huruf kecil. Singkatan tersebut berasal dari huruf awal kata. Dalam pembentukannya harus digunakan tanda titik di antara huruf-huruf pembentuk singkatan itu.
Contoh:
a.n. : (atas nama)

D .Singkatan yang terdiri atas huruf-huruf kecil, yang dibentuk dari awal. Singkatan ini terdiri atas tiga huruf kecil dan dibubuhi tanda titik pada akhir singkatan.
Contoh:
dll. : (dan lain-lain)

E .Singkatan yang berupa akronim dari nama badan atau nama diri. Singkatan ini terdiri atas huruf-huruf bagian kata yang membentuk singkatan itu.
Contoh:
Bappenas : (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional)

F .Akronim pada pola ini adalah akronim yang seluruhnya ditulis dengan huruf kecil.
Contoh:
tilang : (bukti pelanggaran)

G .Singkatan pada gelar kesarjanaan dan sapaan. Singkatan dapat terdiri atas huruf awal kata atau dapat pula berbentuk akronim. Tanda titik digunakan pada setiap huruf besar hasil singkatan.
Contoh:
S.H. : (Sarjana Hukum)

H .Pola singkatan yang berkaitan dengan lambang kimia,ukuran,timbangan,dan besaran. Tanda titik tidak digunakan pada pola singkatan ini.
Contoh:
Rp : (rupiah)

I .Bentuk singkatan yang sebagian berasal dari kata-kata asal bahasa asing. Dalam singkatan ini tidak diperlukan tanda titik.
Contoh:
memo : (memorandum)

J.Akronim dibentuk dengan memperhatikan keserasian kombinasi vocal dan konsonan yang sesuai dengan pola kata Indonesia yang lazim. Karena akronim dilafalkan sebagai kata yang wajar, kadang-kadang akronim dapat diberi imbuhan.
Contoh:
tilang : (bukti pembayaran)-menilang-ditilang-penilangan.




Diketik oleh : m@Z cw
Bersumber : - Generasi Cerdas )
Playlist by 4shared

0 komentar:

Posting Komentar

Apa Pendapat Anda ...?